SEA Games 2021 - Tidak Ada Gol Tercipta, Laga Indonesia vs Thailand Berlanjut ke Perpanjangan Waktu

By Sasongko - Kamis, 19 Mei 2022 | 17:54 WIB
Selebrasi pemain timnas U-23 Indonesia usai membobol gawang timnas U-23 Myanmar di laga SEA Games 2021, Minggu (15/5/2022). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia masih belum bisa membuka keunggulan atas Thailand di babak kedua semifinal SEA Games 2021.

Timnas U-23 Indonesia melakoni laga semifinal SEA Games 2021 melawan Thailand di Stadion Thien Truong, Nam Dinh pada Kamis (19/5/2022) sore WIB.

Thailand langsung membuka babak kedua dengan inisiatif serangan dalam penguasaan bola.

Baru dua menit berjalan, Thailand langsung membuka upaya untuk unggul lewat sepakan Ekanit Panya, beruntung arahnya masih meleset jauh.

Pada menit ke-53, Benjamin Davis kembali mengancam gawang Timnas U-23 Indonesia, beruntung sepakannya masih menyamping jauh.

Praktis setelah momen tersebut, Thailand terus mengancam pertahanan Indonesia lewat skema penguasaan bola.

Belum ada serangan berarti dari Timnas U-23 Indonesia selama 15 menit pertama babak kedua.

Pada menit ke-66, Timnas U-23 Indonesia hampir kebobolan lewat gol bunuh diri dari Fachruddin Aryanto, beruntung sundulannya tidak mengarah ke gawang.

Timnas U-23 Indonesia baru mengukir peluang pertamanya pada menit ke-71 lewat sepakan Syahrian Abimanyu.

Sayang sepakannya masih ditangkap Kawin Thamshatcanan dengan mudah.

Baca Juga: Rangkaian Proses Naturalisasi Selesai, Ini Komentar Jordi Amat

Timnas U-23 Indonesia kembali mendapat peluang pada menit ke-79 lewat skema serangan balik.

Sayang umpan silang Irfan Jauhari masih dipotong keluar oleh Jonathan Keemde.

Semenit kemudian Marc Klok kembali mengancam lewat heading keras yang masih bisa diselamatkan Kawin Thamsatcanan.

Syahrian Abimanyu kembali mengancam lewat skema tendangan bebas, beruntung sepakannya dari jarak 30 meter berhasil ditepis keluar pada menit ke-81.

Kembali lagi Syahrian Abimanyu berhasil mendapatkan peluang dua menit kemudian, sayang sepakannya masih terlalu lemah sehingga dapat dijinakkan kiper lawan.

Baca Juga: Piala Asia U-23 Lebih Berharga dari SEA Games, Tak Masalah Thailand Kalah dari Indonesia

Semenit kemudian, Egy Maulana Vikri kembali mengancam pertahanan Thailand pada menit ke-85, sayang sepakannya masih lemah.

Namun, setelah peluang ini Egy Maulana Vikri harus mengalami cedera usai salah posisi tumpuan saat melakukan tendangan.

Thailand kembali mengancam semenit kemudian lewat sepakan Benjamin Davis, beruntung sepakannya masih bisa ditepis Ernando Ari.

Praktis setelah peluang tersebut tak ada peluang berarti di sisa waktu babak kedua.

Skor tetap 0-0 dan berlanjut ke babak perpanjangan waktu.

Daftar Susunan Pemain

Timnas U-23 Indonesia (4-1-4-1): 20-Ernando Ari Sutaryadi (PG), 2-Alfeandra Dewangga, 5-Rizky Ridho, 19-Fachruddin Aryanto (Kapten), 6-Marc Klok, 13-Rachmat Irianto, 7-Marselino Ferdinan (Syahrian Abimanyu 64'), 15-Ricky Kambuaya, 10-Egy Maulana Vikri, 8-Witan Sulaeman (Saddil Ramdani 64'), 18-Irfan Jauhari

Cadangan: 1-Muhammad AdiSatryo (PG), 3-Firza Andika, 9-Ronaldo Kwateh, 11-Saddil Ramdani, 12-Muhammad Ridwan, 16-Ilham Rio Fahmi, 17-Syahrian Abimanyu.

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas U-23 Thailand (4-3-3): 1-Kawin Thamsatchanan (PG/Kapten), 2-Nakin Wisetchat, 4-Jonathan Khemdee, 6-Airfan Doloh, 7-Ekanit Panya, 8-Korawich Tasa, 10-Worachit Kanitsribumiphen, 16-Chonnapat Buaphan, 17-Benjamin Davis, 18-Weerathep Pomphun, 19-Chayapipat Supanapasuch

Cadangan: 3-Matee Sarakum, 5-Anusak Jaiphet, 9-Patrik Gustavsson, 11-William Gabriel Weiderside, 12-Narakorn Noomchansakool, 13-Teerasak Poeiphimai, 14-Jakkit Palapon, 15-Jaturapat Sattham, 20-Supanut Suadsong

Pelatih: Alexandre Polking