Kejuaraan Dunia 2022 - Axelsen Berpeluang Ketemu Anthony, Hasil Undian Buat Pelatih Denmark Ketar-ketir

By Wawan Saputra - Kamis, 11 Agustus 2022 | 14:30 WIB
Aksi Anthony Sinisuka Ginting dan Viktor Axelsen seusai laga perempat final Malaysia Open 2022, Jumat (1/7/2022) (Dok PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Hasil undian Kejuaraan Dunia 2022 sudah dirilis oleh BWF, Viktor Axelsen kembali berpeluang ketemu Anthony Sinisuka Ginting hingga pelatih Denmark akui hasil undian tidak menguntungkan.

Undian Kejuaraan Dunia 2022 dilakukan pada Rabu (10/8/2022), hasilnya cukup membuat banyak penggemar bulu tangkis tidak sabar.

Pasalnya para pemain top dunia akan saling bertemu di turnamen yang akan digelar pada 22-8 Agustus 2022 di Tokyo, Jepang.

Namun hasil undian kali ini dirasa tidak begitu menguntungkan bagi para pemain Denmark yang berada di sektor tunggal putra.

Denmark sendiri mengirimkan empat wakil terbaiknya di sektor tunggal putra. Ada Viktor Axelsen yang jadi unggulan pertama dan Anders Antonsen yang jadi unggulan ketiga.

Sementara itu dua nama lainnya adalah Rasmus Gemke unggulan dan veteran Hans-Kristian Vittinghus.

Bagi pelatih kepada Denmark, Kenneth Jonassen hasil undian di Kejuaraan Dunia 2022 kali ini tidak begitu menguntungkan bagi skuad Denmark.

Pasalnya dari babak pertama para pemain Denmark sudah harus bertemu dengan wakil-wakil yang berat.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Jumpai Chico, Penerus Lee Chong Wei Ingin Lanjutkan Momentum Commonwealth Games 2022

"Secara keseluruhan, kami belum terlalu beruntung dalam kategori ini," ucap Jonassen dikutip Bolasport.com dari Badminton.dk pada Kamis (11/8/2022).

"Saya pikir umumnya ada banyak undian yang sulit, juga berdasarkan fakta bahwa kami memiliki dua unggulan 1 dan 3 di kejuaraan. Mereka memiliki beberapa undian yang sulit di sana."

Pada babak pertama Axelsen akan bertemu dengan wakil Malaysia Liew Daren. Pemain veteran tersebut adalah peraih medali perunggu pada Kejuaraan Dunia tahun 2018 di Nanjing, China.

Jonassen mengatakan bahwa Axelsen harus sudah panas sejak awal jika tidak mau terjungkal.

"Viktor memiliki babak pertama yang sangat sulit melawan pemain Malaysia yang sangat kompeten dan sangat berpengalaman di Daren Liew," ucap Jonassen.

"Dia yang memenangkan perunggu WC pada tahun 2018. Jadi dia benar-benar harus siap sejak awal."

"Dari situ ada peluang bagus, tapi tetap hasil imbang yang harus sangat diwaspadai, karena ada beberapa lawan yang sulit, mengingat dia diunggulkan."

Baca Juga: Ganda Putra No 1 Malaysia Mau Buang Sial pada Kejuaraan Dunia 2022

Bahkan Axelsen juga kembali berpeluang untuk ketemu dengan pemain andalan Indonesia Anthony.

Jika kedua pemain sama-sama lolos ke perempat final maka akan kembali beradu di atas lapangan.

Bagi Axelsen melawan Anthony jelas lebih pede karena secara head to head lebih diunggulkan.

Kedua pemain sejauh ini sudah bertemu sebanyak 13 kali di semua turnamen resmi.

Axelsen sudah mengantongi sembilan kali kemenangan atas Anthony dan sisanya menjadi milik Anthony.

Dalam tujuh pertandingan terakhir Axelsen berhasil menyapu bersih kemenangan atas Anthony.

Namun hal tersebut tidak langsung menutup kemungkinan bahwa Anthony tidak mampu menaklukkan seorang Axelsen di Kejuaraan Dunia 2022 kali ini jika mereka kembali bertemu.

Seperti yang dijelaskan oleh legenda tunggal putra Indonesia, Hariyanto Arbi jika Anthony mampu tampil konsisten dan sabar bukan tidak mungkin mampu mengalahkan seorang Axelsen.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Chico Jadi Perhatian Serius Tunggal Putra Malaysia