'Kita Kalah Terhormat!'. Tangis Quartararo yang Tak Terlihat Usai MotoGP Valencia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 17 November 2022 | 06:30 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, dihibur oleh kepala krunya, Diego Gubellini, setelah balapan MotoGP Valencia yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, 6 November 2022. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

"Saya ingat saat awal musim saya mengira tahun ini akan jauh lebih sulit dari sebelumnya."

"Akan tetapi, sebagian besar situasinya tidak seburuk yang saya kira karena Anda tampil secara maksimal, maksimal, dan maksimal."

Yamaha dan Quartararo bertekad untuk bangkit pada MotoGP musim depan.

Sejumlah peningkatan, termasuk aspek mesin yang berulang kali diminta Quartararo, telah direncanakan Yamaha untuk kembali ke jalur kemenangan.

Potensi sebenarnya dari motor YZR-M1 2023 digadang-gadang akan mulai terlihat dalam tes pramusim yang berlangsung mulai Februari 2023.

Baca Juga: Tes MotoGP Valencia - Mana Roketnya, Yamaha? Quartararo Bilang Sama Saja