Tanpa Elkan Baggott, Inilah Alternatif Line-Up Timnas Indonesia pada Fase Grup Piala AFF 2022

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 28 November 2022 | 09:00 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Malaysia di Piala AFF 2020. (AFFSUZUKICUP)

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong kemungkinan bakal menggunakan formasi alternatif jika belum bisa diperkuat sejumlah pemain timnas Indonesia yang sedang berkarier di luar negeri.

PSSI sejauh ini sudah memastikan bahwa lima pemain yang berkarir ke luar negeri bisa tampil untuk timnas Indonesia pada gelaran Piala AFF 2022.

Tinggal Egy Maulana Vikri, Sandy Walsh, dan Elkan Baggott yang belum mendapatkan izin dari klubnya.

Namun, nama Elkan Baggott dipastikan tidak akan tampil pada fase grup Piala AFF 2022 menurut media asal Inggris, TWTD.

Meski begitu, timnas Indonesia masih punya peluang lolos dengan line-up yang ada sekarang.

Untuk tampil di Piala AFF 2022, timnas Indonesia hanya boleh mendaftarkan 23 pemain untuk tampil di pertandingan utama.

Dengan jarak istirahat yang cukup pendek (3 hari) dan jarak perjalanan yang jauh, maka Shin Tae-yong mau tidak mau akan melakukan rotasi untuk mendapatkan hasil terbaik.

Namun, jika asumsi tanpa tiga pemain tersebut pada fase grup, maka hanya tinggal 20 pemain saja yang bisa dimainkan oleh timnas Indonesia dengan pola dasar 3-4-3.

Posisi penjaga gawang timnas Indonesia tetap akan dipercayakan kepada Nadeo Argawinata.