Keamanan Israel di Piala Dunia U-20 2023 Urusan Pemerintah Indonesia Bukan PSSI

By Wila Wildayanti - Rabu, 8 Maret 2023 | 19:05 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali saat menemui awak media seusai peluncuran Merchandise Piala Dunia U-20 2023, di FX Senayan, Jakarta, Rabu (8/3/2023). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir angkat bicara terkait Israel yang bakal tampil di Piala Dunia U-20 2023 Indonesia.

Ia menegaskan terkait keamanan adalah urusan pemerintah.

Seperti diketahui, timnas Israel dipastikan telah lolos dan bakal tampil di Piala Dunia U-20 2023.

Setelah lolos keikutsertaan timnas Israel di ajang dua tahunan itu pun menuai pro kontra.

Kehadiran Israel masih menjadi pembicaraan dikalangan publik karena Indonesia dinilai tak mendukung Palestina.

Baca Juga: Respons Tak Terduga PSSI Saat Ditanya Timnas Indonesia Lawan Kenya dan Burundi di FIFA Matchday

Israel dan Palestina memang memiliki konflik pribadi.

Dengan itu, tak sedikit yang menilai jika Indonesia memperbolehkan Israel tampil di Piala Dunia U-20 berarti tak mendukung Palestina.

Ketum PSSI itu pun angkat bicara bahwa terkait kedatangan Israel tampil di Piala Dunia U-20 2023 itu ranah pemerintah.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu mengatakan bahwa PSSI sepenuhnya fokus mempersiapkan timnas Indonesia.

Untuk itu, PSSI mempersiapkan timnas U-20 Indonesia dengan maksimal.

Baca Juga: Menilik Cara Cerdas Israel Adesanya Menghabisi Lawan Tanpa Menyerang

“Kemarin sudah ada rapat."

"Kalau PSSI fokusnya ke penyelenggaraan, kita fokus di situ,” kata Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com selesai peluncuran merchandise Piala Dunia U-20 2023 Indonesia, di FX Senayan, Rabu (8/3/2023).

“Kita juga fokus mempersiapkan timnas, urusan politik itu domain-nya bukan di kita, itu jelas domain pemerintah,” ucapnya.

Lebih lanjut, Erick menyampaikan bahwa sudah ada perjanjian antara pemerintah pusat dengan daerah lokasi venue Piala Dunia U-20 2023 terkait pengamanan peserta.

Sehingga bukan hanya soal Israel saja, tetapi semua peserta juga dipastikan akan aman.

“Pak Menpora menyatakan sudah ada Host City Agreement, antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah,” kata Erick Thohir.

Baca Juga: Belum Tanding di Piala Dunia U-20, Israel Sudah Mendapat Penolakan Dari Organisasi Internasional 

Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali mengatakan bahwa keamanan peserta Piala DUnia U-20 2023 dipastikan tidak ada masalah.

Bahkan Menpora sedang dibicarakan dengan Kemenkopolhukam.

Hal ini karena berkaitan dengan keamanan tim yang berasal dari luar negeri.

“Jadi begini, pemerintah memberikan dukungan penuh kepada penyelenggaraan ini."

"Pak presiden terutama,” tutur Amali.

“Tentu ada bagian yang ditugaskan untuk menyelesaikan itu, sekarang sedang dikoordinasikan dengan menkopolhukam."

"Apakah itu keamanan, hubungan luar negeri dan sebagainya.”

Dengan begitu, Amali mengatakan bahwa soal keamanan Israel juga akan lebih jelasnya dari Menkopolhukam Mahfud MD.

Baca Juga: Erick Thohir Singgung Kehadiran Israel dalam Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia 

Amali mengatakan Menkopolhukam agar menjelaskan dengan jelas terkait teknis pengamanan peserta Piala Dunia U-20 2023 termasuk Israel.

“Sekarang yang menangani adalah Menkopolhukam, benar kata pak ketum PSSI tugasnya menyiapkan timnas dan teknis pertandingan,” kata Amali.

“Nanti pada saatnya, pasti menkopolhukam akan menyampaikan langkah-langkahnya,” pungkasnya.