Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Marc Marquez Sebut Perebutan Gelar MotoGP Musim Ini Belum Berakhir

By Agung Kurniawan - Kamis, 20 Juni 2019 | 19:20 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat mentas pada seri MotoGP Catalunya 2019, Minggu (16/6/2019)
twitter.com/HRC_MotoGP
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat mentas pada seri MotoGP Catalunya 2019, Minggu (16/6/2019)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menegaskan jika pertarungan meraih gelar juara dunia MotoGP belum selesai.

Marc Marquez kian kokoh menduduki puncak klasemen sementara musim ini setelah meraih podium kemenangan pada balap MotoGP Catalunya 2019 lalu.

Dengan hasil tersebut, saat ini Marquez telah mengemas empat kali podium kemenangan dan double podium kedua dari tujuh balapan yang telah dilaluinya.

Satu-satunya hasil gagal finis alias did not finish (DNF) dari rider berjulukan The Baby Alien itu terjadi saat dia membalap di Cirkuit of The Americas.

Rekan satu tim Jorge Lorenzo itu pun mempunyai jarak yang cukup lebar dari rival terkuatnya musim ini, Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) setelah gagal finis pada balapan MotoGP Catalunya.

Kendati mempunyai jarak yang cukup lebar, Marc Marquez pun enggan bersantai dengan kondisinya saat ini dan menegaskan kepada semua pihak jika persaingan meraih gelar juara MotoGP musim ini belum berakhir.

Pembalap yang saat ini berusia 26 tahun menilai jika masih ada banyak kemungkinan yang akan terjadi di 12 balapan yang tersisa pada MotoGP musim 2019.

Baca Juga: Gelandang Persib Bandung Ajak Tim Fokus Hadapi Madura United

"Saya benci dengan siapapun yang berkata jika semuanya sudah selesai karena masih ada 12 balapan lagi musim ini," ucap Marc Marquez dilansir BolaSport.com dari tuttomotoriweb.

"Segala sesuatu bisa terjadi, seperti yang dapat kita lihat akhir pekan lalu," imbuh Marquez.

Lebih jauh lagi dirinya akan berkomitmen untuk menjaga keunggulan 37 angka ini dari rival terdekatnya dengan tampil maksimal di setiap serinya.

"Kami harus memanfaatkan momen ini. Saya mencoba untuk menjaga keunggulan 37 poin ini dengan menampilkan kinerja yang terbaik," kata Marc Marquez mengakhiri.

Baca Juga: Bhayangkara FC Tak Gentar dengan Teror Suporter PSS Sleman

Saat ini, Marc Marquez telah mengumpulkan 140 poin sedangkan Dovizioso belum mampu menambah jumlah torehannya yakni 103 poin karena gagal pada MotoGP Catalunya 2019 lalu.

Kemenangan tersebut membuat Marquez memperbaiki catatannya yang sudah puasa gelar dalam empat musim beruntun sejak 2014.

Marquez akan kembali kembali ke lintasan untuk menjalani seri balap MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Belanda pada 28-30 Juni 2019 mendatang.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Tuttomotorioweb.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X