Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pemain 3x3 Putri Harapkan Ada Kompetisi Reguler Resmi

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 8 November 2019 | 18:30 WIB
Pemain basket 3x3 putri Indonesia, Regita Pramesti, di Jakarta, Jumat (8/11/2019).
LARIZA OKY ADISTY/BOLASPORT.COM
Pemain basket 3x3 putri Indonesia, Regita Pramesti, di Jakarta, Jumat (8/11/2019).

BOLASPORT.COM - Pebasket 3x3 putri Indonesia, Regita Pramesti, berharap Indonesia bisa segera memiliki kompetisi basket 3x3 reguler resmi.

Saat ini, Indonesia memang belum memiliki liga khusus untuk 3x3 baik untuk putra dan putri.

Regita Pramesti berharap situasi tersebut bisa berubah.

"Saya sih berharap ada liga profesional, jadi kalau ada turnamen 3x3 internasional tinggal memilih pemain dari sana," kata sosok yang akrab dipanggil Tata itu di Jakarta, Jumat (8/11/2019).

"Kalau tujuannya untuk mengenalkan basket 3x3 Indonesia, kehadiran liga profesional akan sangat membantu untuk menyeleksi pemain. Jadi kalau ada event seperti SEA Games, misalnya, pelatih bisa melihat pemain potensial dari liga," ujar Tata melanjutkan.

Di sisi lain, Tata menilai perkembangan skena 3x3 di Indonesia sejauh ini cukup baik.

Baca Juga: Alasan DBL Adakan Turnamen Basket 3x3 untuk Pelajar dan Mahasiswa

"Kalau saya lihat sih di Indonesia sudah cukup banyak dan hampir tiap akhir pekan ada event. Walau skalanya belum besar, tetapi digarapnya serius," ujar pemain yang turut membawa Merpati Bali menjuarai Srikandi Cup musim 2018-2019 tersebut.

Tata menyebut maraknya ajang 3x3 membantu peringkat Indonesia naik di cabang olahraga ini.

"Ajang-ajang seperti ini bisa menambah poin Indonesia untuk lolos ke kejuaraan internasional. Kita bisa ikut kejuaraan salah satunya karena peringkatnya bagus berkat banyak turnamen yang tercatat," tuturnya melanjutkan.

Salah satu ajang bola basket 3x3 yang akan bergulir ialah Turnamen Main Basket Bareng KFC powered by DBL Play.

Baca Juga: Persiapan IBL 2020, Amartha HangTuah Kalahkan Satria Muda Pertamina

Ajang besutan kerja sama DBL dan KFC itu akan terlaksana mulai awal 2020 di Surabaya, Yogyakarta, dan Jakarta, terbagi untuk kategori pelajar Sekolah Menengah Atas (U-18) dan mahasiswa (U-23).

Panitia membuka pendaftaran untuk semua tim tanpa harus mewakili sekolah atau kampus.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X