Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sudah Jadi Raja Honda, Marc Marquez Ditantang Balapan Pakai Motor Pabrikan Lain

By Agung Kurniawan - Rabu, 26 Februari 2020 | 15:40 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada MotoGP Jepang 2019, Minggu (20/10/2019)
twitter.com/box_repsol
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada MotoGP Jepang 2019, Minggu (20/10/2019)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, juga memberikan sorotannya kepada Marc Marquez yang baru saja memperpanjang kontrak bersama Honda.

Jelang bergulirnya MotoGP 2020, Marc Marquez telah membuat kesepakatan besar bersama dengan Honda beberapa waktu lalu.

Juara dunia MotoGP enam kali tersebut telah memperpanjang kontraknya bersama tim berlogo sayap tunggal itu selama empat musim atau hingga akhir 2024.

Kontrak empat tahun yang diberikan Honda kepada Marc Marquez mampu menyedot banyak perhatian tak terkecuali Andrea Dovizioso.

Baca Juga: Indonesia Siap Gelar L’Etape Indonesia by Tour de France Edisi Perdana

Andrea Dovizioso tak kaget dengan kontrak tersebut lantaran rival terberatnya pada musim lalu itu dinilai menjadi salah satu pembalap terkuat yang ada di grid MotoGP saat ini.

"Marc Marquez telah membuktikannya, dia adalah pembalap yang kuat dalam berbagai aspek, ini adalah kenyataan," kata Andrea Dovizioso, dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.

Meski sudah menjadi bak seorang raja di Honda, Andrea Dovizioso yakin bahwa Marc Marquez juga akan mencapai kesuksesan bersama tim lain.

Dovizioso juga sepenuhnya sadar hal itu akan sangat sulit terwujud bila meliha kenyataan Marc Marquez sudah menandatangani kontrak hingga 2024.

"Marc Marquez sudah menaklukkan segalanya bersama Honda. Diajuga bisa meraih sukses bersama tim mana pun," tutur Dovizioso lagi.

"Terlepas dari semua hal telah dia putuskan untuk beberapa musim terakhir," ucapnya menambahkan.

Dalam kesempatan tersebut, rekan satu tim Danilo Petrucci itu juga tak meragukan kemampuan Marc Marquez dalam beradaptasi dengan tunggangannya.

Baca Juga: Deontay Wilder Paparkan Teori Konspirasi Kekalahan dari Tyson Fury

Oleh sebab itu, Andrea Dovizioso akan suka apabila Marc Marquez bersedia untuk balapan dengan menggunakan motor dari pabrikan lain.

"Beradaptasi dengan motor yang benar-benar berbeda dan juga membutuhkan waktu yang banyak," tuturnya lagi.

"Dalam situasi itu akan ada hal-hal lain yang bisa saja terjadi, dan saya ingin melihat Marc Marquez membalap untuk pabrikan lain," kata Andrea Dovizioso mengakhiri.

Baca Juga: Mattia Binotto: Ferrari Akan Tetap Pakai Team Order pada Musim 2020

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Hasil Drawing Wakil Indonesia German Open 2020 #germanopen2020 #germanopen #hasildrawing #bolasport #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X