Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

MotoGP Republik Ceska 2020 - Rebut Pole Position, Johann Zarco Ogah Jemawa

By Agung Kurniawan - Sabtu, 8 Agustus 2020 | 21:45 WIB
Pembalap Avintia Racing, Johann Zarco, merebut pole position pada seri balap MotoGP Republik Ceska yang berlangsung di Sirkuit Brno, Republik Ceska, 8 Agustus 2020.
TWITTER.COM/REALEAVINTIA
Pembalap Avintia Racing, Johann Zarco, merebut pole position pada seri balap MotoGP Republik Ceska yang berlangsung di Sirkuit Brno, Republik Ceska, 8 Agustus 2020.

BOLASPORT.COM - Pembalap Avintia Racing, Johann Zarco, senang bukan main setelah meraih pole position pada MotoGP Republik Ceska 2020.

Johann Zarco membuat kejutan pada sesi kualifikasi MotoGP Republik Ceska 2020 yang digelar di Sirkut Brno, Republik Ceska, Sabtu (8/8/2020).

Johann Zarco melanjutkan penampilan impresifnya dengan meraih pole position alias posisi start terdepan pada MotoGP Republik Ceska.

Johann Zarco merebut pole position dengan torehan waktu lap tercepat yaitu 1 menit 55,687 detik.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Republik Ceska 2020 - Johann Zarco Raih Pole Position, Rossi Masih 10 Besar

Ini merupakan pole position pertama bagi Johann Zarco setelah terakhir kali meraih hasil serupa bersama Yamaha Tech3 pada MotoGP Prancis 2018.

Dilansir BolaSport.com dari PaddockGP, pembalap asal Prancis itu tidak bisa menyembunyikan rasa senangnya setelah kerja kerasnya membuahkan hasi.

"Saya, senang, saya senang, saya tak percaya mampu meraih pole position hari ini, saya sudah melakukan pekerjaan dengan baik sejak Jumat," kata Johann Zarco.

Meski merasa bahagia dengan pencapaiannya, Zarco enggan jemawa dengan peluangnya meraih kemenangan pada balapan MotoGP Republik Ceska.

Baca Juga: Dipantau Ducati untuk MotoGP 2021, Adik Valentino Rossi: Ini seperti Mimpi

Pembalap berusia 30 tahun tersebut merasa ritmenya belum terlalu mumpuni untuk bisa bersaing memperebutkan kemenangan.

"Saya harus menggunakan posisi ini untuk mengawali balapan dengan baik," ucap Zarco.

"Saya belum mencapai ritme terbaik untuk bisa mengharapkan kemenangan tetapi setidaknya saya akan melihat banyak hal."

Lebih jauh lagi, rekan satu tim Tito Rabat itu bertekad untuk tidak akan berhenti belajar dan terus fokus menggali potensi motor balapnya.

"Setidaknya saya akan melihat banyak hal dan saya juga masih mempelajari karakteristik motor ini, saya masih ingin mengembangkan diri lagi," ujar Johann Zarco.

"Kami akan melakukan yang terbaik pada balapan besok, karena saya rasa balapannya akan semakin rumit dengan ban belakang," imbuhnya.

Johann Zarco akan menunjukkan aksinya pada balapan MotoGP Republik Ceska 2020 yang digelar pada Minggu (9/8/2020) mulai pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Manajer Tak Mau Marc Marquez Kembali ke MotoGP Jika Belum Pulih


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X