Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rencana Pep Guardiola Bocor! Man City Malah Siapkan Rilis untuk Koulibaly pada Peresmian Ruben Dias

By Bagas Reza Murti - Rabu, 30 September 2020 | 10:00 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengucapkan selamat kepada Liverpool, sekaligus mengungkap momen yang membuat The Reds juara Liga Inggris 2019-2020.
TWITTER.COM/BTSPORTFOOTBALL
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengucapkan selamat kepada Liverpool, sekaligus mengungkap momen yang membuat The Reds juara Liga Inggris 2019-2020.

BOLASPORT.COM - Dalam berita pengumuman soal berita peresmian Ruben Dias, laman resmi Man City malah menampilkan link soal wawancara dnegan Kalidou Koulibaly.

Manchester City resmi mendatangkan Ruben Dias dari Benfica dengan mahar sebesar Rp 1,2 triliun.

Kepastian ini diumumkan di laman resmi The Citizens pada Rabu (30/9/2020) dinihari WIB.

Ruben Dias ditebus oleh Man cIty dengan mahar 62 juta pounds atau sekitar Rp 1,2 triliun.

Meski telah diresmikan oleh Man City, namun sejumlah pertanyaan muncul karena terdapat nama Kalidou Koulibaly di berita peresmian Ruben Dias.

Baca Juga: Perkelahian 2 Pelatih di Laga Tottenham Vs Chelsea, Mourinho Sindir Lampard Hanya Cerewet Saat Timnya Menang

Situs resmi Manchester City diketahui sempat memuat link berita yang telah disiapkan, yang kemungkinan berisi wawancara dengan Kalidou Koulibaly.

Hal ini dipergoki oleh salah satu jurnalis Tutto Mercato Web, Marco Conterio yang membagikan tangkapan hasil layar ke twitternya.

Pada berita berjudul "Nomor punggung Dias terkonfirmasi", terdapat sebuah link berita yang ada di bawah berjudul "Cityzens: Rerkutan anyar: Tanyakan Kalidou Koulibaly Sebuah Pertanyaan."

Tampaknya, Man City telah menyiapkan halaman peresmian untuk Kalidou Koulibaly sebelum mereka sepakat mendatangkan Ruben Dias.

Bek Napoli itu menjadi salah satu bek yang telah lama dikaitkan dengan kepindahan dengan City.

Namun, proses transfer itu berjalan alot lantaran kubu Napoli hanya mau melepas pemain berusia 29 tahun itu di angka 80 juta euro atau sekitar Rp1,39 triliun.

Baca Juga: Baru 2 Pekan Latih Arema FC, Begini Respons Carlos Oliveira setelah Tahu Liga 1 Ditunda

The Citizens kabarnya tak mau mengeluarkan uang sebanyak itu.

Maka dari itu, Man City segera mengalihkan perhatiannya ke bek lain, yakni Ruben Dias.

Dengan bocornya nama Koulibaly yang muncul di berita soal Ruben Dias, maka bocor juga rencana Pep Guardiola yang benar-benar menginginkan Koulibaly untuk tambahan bek tengah mereka.

Pakar transfer Sky Sports, Fabrizio Romano sendiri telah mengonfirmasi bahwa Man City telah menarik diri dari perburuan Kalidou Koulibaly begitu mereka sepakat mendatangkan Ruben Dias.

Direktur Napoli, Cristiano Giuntoli, juga menegaskan bahwa Kalidou Koulibaly tak akan kemana-mana pada bursa transfer musim panas 2020 ini.

"Saya pikir Koulibaly akan bertahan. Kami sangat bahagia dan begitu pula dia. Saya yakin dia akan bertahan," kata Cristiano, seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.

Sementara itu, Ruben Dias didatangkam Man City untuk menambal lini pertahanan The Citizens yang keropos.

Baca Juga: Donny van de Beek Baru Main 31 Menit di Liga Inggris, Agen Geram dengan Man United

Ruben Dias resmi menjadi pemain Manchester City.
TWITTER.COM/MANCITY
Ruben Dias resmi menjadi pemain Manchester City.

Dias yakin dirinya mampu menjadi lebih bagus dengan bergabung Man City.

"Memiliki kesempatan untuk bergabung dengan klub seperti Manchester City adalah kesempatan fantastis bagi saya dan saya tidak bisa menolak," kata Dias.

"Kesuksesan mereka berbicara sendiri. Mereka telah menjadi tim dominan di Inggris selama beberapa tahun terakhir, memainkan sepak bola menyerang yang menurut saya cocok dengan permainan saya."

"Sungguh menarik menjadi bagian dari skuad berbakat dan bermain untuk pelatih kelas dunia seperti Pep Guardiola, yang memiliki rekam jejak yang terbukti dalam mengembangkan pemain muda seperti saya."

"Saya yakin bisa berkembang di sini, di klub yang ambisinya cocok dengan saya dan saya akan memberikan segalanya untuk menjadi sukses dan memenangi gelar,"tambahnya.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Mancity.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X