Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Banding Napoli dan AS Roma Ditolak, Sebetulnya Bisa di Atas AC Milan

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 11 November 2020 | 06:40 WIB
Ilustrasi berita Liga Italia.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga Italia.

BOLASPORT.COM - Dua hasil di atas kertas di Liga Italia saat ini dinyatakan masih berlaku dengan banding AS Roma dan Napoli ditolak Pengadilan Banding Olahraga FIGC pada Selasa (10/11/2020).

Dengan Liga Italia 2020-2021 sudah menjalankan 7 putaran, ada 2 laga yang hasilnya ditentukan di atas kertas, dalam artian bukan hasil di atas lapangan.

AS Roma dinyatakan kalah 0-3 dari Hellas Verona pada 22 September dan Napoli juga divonis kalah 0-3 dari Juventus serta mendapatkan pengurangan 1 poin pada 14 Oktober.

AS Roma sebetulnya mendapatkan hasil 0-0 saat bertamu ke Hellas Verona pada 19 September lalu.

Namun, AS Roma melakukan kesalahan memasukkan nama Amadou Diawara ke dalam skuad U-22 padahal dia sudah berusia 23 tahun sehingga seharusnya masuk skuad senior.

Baca Juga: Curhat Andrea Dovizioso yang Dipecundangi Marc Marquez 3 Musim Beruntun

Pada persidangan kemarin, Pengadilan Banding Olahraga FIGC menyatakan argumen AS Roma tidak beralasan dan mereka mengonfirmasi hasil 0-3 untuk kekalahan Tim Serigala.

Sementara itu, Napoli tidak datang ke Turin untuk menghadapi Juventus pada 4 Oktober lalu.

Napoli mengaku mendapatkan perintah dari ASL (otoritas kesehatan lokal) untuk menjalani isolasi dan tidak berangkat ke Turin.

Hal itu disebabkan dua pemainnya, Piotr Zielinski dan Eljif Elmas, positif terinfeksi COVID-19.

Akan tetapi, Lega Serie A menyatakan Napoli melanggar protokol yang sudah disepakati semua pihak bahwa mereka tetap harus berangkat karena hanya 2 pemain yang positif COVID-19.

Banding Napoli juga resmi ditolak oleh Pengadilan Banding Olahraga FIGC.

Baca Juga: Penyesalan PSG Usai Lepas Edinson Cavani dan Thiago Silva Cuma-cuma

"Napoli pantas dihukum karena mereka tidak berada dalam kondisi mustahil bermain. Tetapi, Napoli malah mendorong situasi agar mereka menjadi sah tidak bermain."

"Sikap Napoli secara efektif menciptakan alibi buat mereka sendiri untuk tidak bermain. Dari hari ke hari menuju pertandingan, sikap mereka jelas ditujukan untuk tidak bermain," demikian pernyataan dari Pengadilan Banding Olahraga FIGC seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia.

Napoli menyatakan akan melanjutkan banding ke CONI bahkan juga pengadilan sipil.

Kalau banding mereka diterima, Napoli sebetulnya bisa menggeser AC Milan dan memuncaki klasemen Liga Italia.

Tanpa hukuman kekalahan 0-3 dan pengurangan poin, Napoli akan mengoleksi 15 poin dari 6 pertandingan.

Jika memenangi laga melawan Juventus di atas lapangan, Napoli akan punya 18 poin dari 7 laga, unggul satu poin dari AC Milan.

Napoli dan AS Roma saat ini sama-sama punya 14 poin dan berada di posisi ke-3 dan 4 klasemen Liga Italia.

Baca Juga: Bukan karena Lionel Messi Sulit Diatur, tetapi Quique Setien yang Tak Becus Latih Pemain Kelas Dunia


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Football Italia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X