Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Partner Terbaik Bruno Fernandes di Man United bukan Paul Pogba, tapi Donny van de Beek

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 26 November 2020 | 06:15 WIB
Bruno Fernandes telah menemukan partner terbaik di Manchester United dalam diri Donny van de Beek, bukan Paul Pogba.
TWITTER.COM/JOSHGI97
Bruno Fernandes telah menemukan partner terbaik di Manchester United dalam diri Donny van de Beek, bukan Paul Pogba.

BOLASPORT.COM - Bruno Fernandes telah menemukan partner terbaik di Manchester United dalam diri Donny van de Beek, bukan Paul Pogba.

Donny van de Beek didatangkan Manchester United pada awal musim ini dari Ajax Amsterdam.

Manchester United harus merogoh kocek hingga 39 juta euro atau sekitar Rp 656,50 miliar.

Meskipun didatangkan dengan harga yang lumayan tinggi, Van de Beek rupanya tak langsung menjadi pilihan utama bagi Ole Gunnar Solskjaer.

Bahkan, gelandang asal Belanda itu belum pernah sekali pun menjadi starter dalam laga Manchester United di Liga Inggris.

Baca Juga: Man United Libas Basaksehir, Solskjaer Komentari Performa Cavani dan Van de Beek

Akan tetapi, Van de Beek akhirnya berhasil membuat Solskjaer mulai berpikir ulang untuk tidak membangkucadangkan dirinya.

Van de Beek turun sebagai starter dalam laga terakhir Manchester United di Liga Champions.

Manchester United menjamu jawara Turki, Istanbul Basaksehir, di Old Trafford pada Selasa (24/11/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, gelandang 23 tahun itu tampil luar biasa di pos gelandang bertahan.

Malahan, Van de Beek dinilai mampu berkolaborasi apik dengan bintang Manchester United, Bruno Fernandes.

Baca Juga: Donny van de Beek Sabar Menanti, Rafael van der Vaart Tak Terima

Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes dan Paul Pogba.
TWITTER.COM/UTDBRUNO_
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes dan Paul Pogba.

Padahal, selama ini, Paul Pogba menjadi pemain yang digadang-gadang menjadi partner terbaik Fernandes.

Akan tetapi, Pogba justru tampil buruk dalam beberapa laga terakhir dan gagal menciptakan duet apik dengan Fernandes.

Dua legenda Manchester United, Paul Scholes dan Rio Ferdinand justru menilai Van de Beek menjadi partner terbaik bagi Fernandes.

Ferdinand menyebut bahwa Fernandes mendapat keuntungan dengan keberadaan Van de Beek di lapangan.

Menurut mantan kapten Manchester United itu, Van de Beek merupakan pemain yang rela melakukan apa pun demi perkembangan pemain lain di lapangan.

Baca Juga: Kesabaran, Kunci Donny van de Beek Bakal Jadi Starter di Man United

"Kami semua telah menunggu untuk melihat Van de Beek bermain, mereka menghabiskan 39 juta euro untuknya, Anda ingin melihat lebih dari cameo darinya di sana-sini," ucap Ferdinand kepada BT Sport.

"Kami tidak sabar, tetapi hari ini dia membenarkan mengapa dia dibawa ke klub dan mengapa dia dihargai begitu tinggi di sepak bola Eropa."

"Dia adalah satu-satunya pemain dalam skuad yang senang bermain dengan satu sentuhan, dua sentuhan, membuatnya tetap sederhana."

"Dia mengorbankan sebagian dari permainannya agar orang lain berkembang, dan di tim hebat mana pun Anda membutuhkan pemain seperti itu, yang membuat pemain lain bekerja. Bruno diuntungkan hari ini karena dia ada di tim," ujar Ferdinand melanjutkan.

Sementara itu, Scholes melihat bahwa permainan Van de Beek melengkapi permainan Fernandes.

Baca Juga: Van de Beek Akhirnya Jujur soal Kesempatan Bermain di Man United

Donny van de Beek (tengah) mencetak gol untuk Manchester United ke gawang Crystal Palace dalam laga perdana mereka di Liga Inggris 2020-2021.
MANUTDTIMES
Donny van de Beek (tengah) mencetak gol untuk Manchester United ke gawang Crystal Palace dalam laga perdana mereka di Liga Inggris 2020-2021.

Bahkan, gelandang berambut pirang itu dinilai mampu memahami apa yang diinginkan oleh Fernandes selama pertandingan.

"Lima belas menit pertama sangat bagus, Van de Beek berperan penting dalam hal itu dengan permainan kombinasinya dengan Fernandes," kata Scholes.

"Dia sangat menyadari apa yang ingin dilakukan Fernandes dengan bola. Mereka tampak berbahaya, mereka terus menciptakan peluang, mereka tampak seperti akan mencetak gol," tutur Scholes melanjutkan.

Sampai saat ini, Van de Beek telah bermain sebanyak 12 kali untuk Setan Merah di berbagai ajang.

Baca Juga: Hasil Uji Coba - Nyaris Dipermalukan Spanyol, Donny van de Beek Selamatkan Wajah Belanda


Editor : Beri Bagja
Sumber : BT Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X