Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mohamed Salah Pemain dengan Kontribusi Gol Terbesar di Liga Inggris Sejak 2017-2018

By Adi Nugroho - Senin, 7 Desember 2020 | 15:00 WIB
Mohamed Salah mencetak gol dalam laga Liga Inggris antara Liverpool vs Wolves di Anfield, 6 Desember 2020.
LFC
Mohamed Salah mencetak gol dalam laga Liga Inggris antara Liverpool vs Wolves di Anfield, 6 Desember 2020.

BOLASPORT.COM - Striker Liverpool, Mohamed Salah, menjadi pemain dengan kontribusi gol terbesar di Liga Inggris sejak musim 2017-2018.

Liverpool berhasil meraih kemenangan telak dengan skor 4-0 kala bertemu Wolverhampton Wanderers pada pekan ke-11 Liga Inggris 2020-2021 di Stadion Anfield, Minggu (6/12/2020) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

Dalam kemenangan Liverpool itu, Mohamed Salah memegang peranan vital.

Mohamed Salah mencetak gol pembuka Liverpool pada menit ke-24.

Baca Juga: Arsenal Kalah 0-2 dari Tottenham, Mikel Arteta Sebut Pemainnya Lakukan Semua Permintaannya

Salah juga memberikan assist untuk gol ketiga The Reds yang dicetak oleh Joel Matip pada menit ke-67.

Selain dua gol yang melibatkan Salah, Liverpool mencetak dua gol lainnya melalui aksi Georginio Wijnaldum (58') dan lesakan bunuh diri Nelson Semedo (78').

Keterlibatan Salah dalam dua gol Liverpool ke gawang Wolves tidak hanya memberikan poin penuh untuk Liverpool.

Baca Juga: Ikuti Jejak Mike Tyson, Floyd Mayweather Jr Siap Comeback Tahun Depan

Hal tersebut juga mengukuhkan status Salah sebagai pemain yang berkontribusi paling banyak untuk gol di Liga Inggris sejak musim 2017-2018.

Seperti dilansir BolaSport.com dari Opta, sejak kembali ke Liga Inggris pada awal musim 2017-2018, Salah telah terlibat dalam 111 gol Liverpool di Premier League.

Rincian dari kontribusi tersebut adalah 82 gol dan 29 assist.

Baca Juga: Juergen Klopp Sambut Positif Kembalinya Penggemar ke Stadion

Dalam periode yang sama, tidak ada pemain lain yang mampu membukukan lebih banyak kontribusi gol daripada Salah.

Hanya Harry Kane yang mampu mendekati catatan winger berpaspor Mesir tersebut.

Sejak musim 2017-2018 hingga sekarang, Harry Kane telah terlibat dalam 91 gol Tottenham Hotspur di Liga Inggris.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Opta

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X