Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Clement Lenglet Jadi Sasaran Bully, Ronald Koeman Sebut Beknya Terlalu Terbawa Perasaan

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 24 Februari 2021 | 13:40 WIB
Clement Lenglet menjadi sasaran bully, pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menilai sang bek terlalu terbawa perasaan.
TWITTER.COM/BARCABOY96
Clement Lenglet menjadi sasaran bully, pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menilai sang bek terlalu terbawa perasaan.

BOLASPORT.COM - Clement Lenglet menjadi sasaran bully, pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menilai sang bek terlalu terbawa perasaan.

Bek Barcelona, Clement Lenglet, mendapatkan sorotan tajam usai menjadi biang kerok dalam laga pekan ke-24 Liga Spanyol melawan Cadiz di Stadion Camp Nou, Minggu (21/2/2021) malam WIB.

Barcelona sebenarnya mampu unggul 1-0 hingga laga memasuki menit ke-88 berkat lesakan penalti megabintangnya, Lionel Messi, pada menit ke-32.

Namun, bencana melanda Blaugrana pada menit ke-89. Barcelona dijatuhi hukuman penalti setelah Clement Lenglet melanggar Ruben Sobrino di dalam kotak 16.

Alex Fernandez, yang menjadi eksekutor penalti, berhasil menjalankan tuganya dengan sempurna sekaligus mengubah skor menjadi 1-1.

Skor imbang itu rupanya bertahan hingga laga usai dan Barca mengalami kerugian besar karena hanya mendapatkan 1 poin.

Koeman mengatakan ia sudah bicara dengan Lenglet. 

"Saya bicara dengan Lenglet. Dia sosok pemain yang serius dan sangat profesional," kata Koeman. 

Baca Juga: Soal Rencana Barcelona Beli Haaland dan Mbappe, Ronald Koeman Bilang Begini

"Menurut saya dia terlalu mengambil hati semua kritik yang dia terima."

"Pada pertandingan melawan Cadiz, sebenarnya Lenglet bisa lebih bagus lagi."

"Namun, Barcelona juga melakukan banyak kesalahan di sektor lain," tutur Koeman melanjutkan. 

Koeman menilai salah satu hal yang membuat Barcelona gagal menang adalah kesalahan di lini depan.

Baca Juga: Barcelona Pasrah jika Kylian Mbappe Malah Pindah ke Real Madrid?

"Barcelona membuat kesalahan saat menyerang. Seandainya Barcelona unggul 2-0, pergerakan pada menit-menit terakhir mungkin tak terlalu menentukan," ucap Ronald Koeman

"Saya senang bisa menganalisis pergerakan pemain, tetapi tidak bagus juga kalau hanya Anda yang disalahkan," ujar Koeman lagi.

Barcelona akan menghadapi Elche pada lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Rabu (24/2/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 01.00 WIB. 

Koeman mengisyaratkan ia belum memutuskan pergantian pemain yang akan dilakukan.

"Kami selalu mencari tim yang fit secara fisik, serta melihat level kepercayaan diri pemain. Barcelona kehilangan poin karena kami melakukan kesalahan," ujar Ronald Koeman.

"Tidak adil untuk menyalahkan satu pemain. Kami mempunyai beberapa kans untuk mencetak gol, tetapi efisiensi para pemain tak sesuai harapan," kata Koeman menambahkan.

Baca Juga: Pernah Alami Kondisi Serupa, Jeremy Mathieu Yakin Clement Lenglet Dikucilkan di Barcelona


Editor : Septian Tambunan
Sumber : En.as.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X