Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dibikin Malu Fiorentina di Babak Pertama, Rekor Inter Milan Terancam Berakhir

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 22 September 2021 | 02:42 WIB
Rekor tak terkalahkan Inter Milan terancam berakhir setelah mereka dibikin malu Fiorentina pada babak pertama laga Liga Italia.
TWITTER.COM/INTER
Rekor tak terkalahkan Inter Milan terancam berakhir setelah mereka dibikin malu Fiorentina pada babak pertama laga Liga Italia.

BOLASPORT.COM - Rekor tak terkalahkan Inter Milan terancam berakhir setelah mereka dibikin malu Fiorentina pada babak pertama laga Liga Italia

Inter Milan melakoni laga pekan kelima Liga Italia 2021-2022 menghadapi Fiorentina, Selasa (21/9/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 01.45 WIB. 

Bermain di Stadion Artemio Franchi, Inter Milan tertinggal 0-1 pada babak pertama.

Inter berbekal modal bagus dengan keunggulan dalam rekor head to head. 

I Nerazzurri tidak pernah mencicipi kekalahan dalam enam duel terakhir kontra La Viola dengan empat kemenangan dan dua hasil imbang. 

Tak hanya itu, Edin Dzeko dkk. juga tak terkalahkan dalam empat laga awal di Liga Italia musim ini dengan tiga kali menang dan sekali seri. 

Baca Juga: Susunan Pemain Fiorentina vs Inter Milan - Kompatriot Lionel Messi Siap Lanjutkan Pesta I Nerazzurri

Namun, rekor tak terkalahkan Inter Milan atas Fiorentina maupun di Liga Italia musim ini terancam berakhir karena dalam kondiso tertinggal.

Fiorentina memang langsung tampil menekan sejak sepak mula. 

Namun, menurut statistik Sofa Score yang dikutip BolaSport.com, Fiorentina dan Inter memiliki penguasaan bola seimbang. 

Adapun dari segi peluang, Fiorentina mengantongi lebih banyak kans, yakni 9 dengan 6 mengarah tepat sasaran. 

Sementara Inter mempunyai 5 peluang yang 1 di antaranya menuju ke gawang. 

Fiorentina baru mendapatkan peluang pertama mereka pada menit ke-9 melalui Dusan Vlahovic. 

Namun, Vlahovic gagal mengkonversi peluang tersebut menjadi gol lantaran bola sepakan kaki kirinya dari dalam kotak penalti masih bisa ditepis Samir Handanovic.

Samir Handanovic kembali menggagalkan peluang Fiorentina dengan menepis tembakan kaki kiri Nicolas Gonzales dari luar kotak 16. 

Baca Juga: Puncaki Klasemen Liga Italia, Napoli Tak Sekuat AC Milan dan Inter MIlan

Setelah dua percobaannya tak berhasil, Fiorentina akhirnya sukses membuka keunggulan pada menit ke-22 melalui gol Riccardo Sottil. 

Gol Riccardo Sottil berawal dari aksi Nicolas Gonzales menggiring bola ke dalam kotak penalti dari sisi kanan area serangan Fiorentina

Gonzales kemudian melepaskan operan yang berhasil disambut Sottil dengan sepakan kaki kanan. 

Bola meluncur deras ke gawang Inter tanpa bisa diantisipasi Samir Handanovic. Fiorentina unggul 1-0 atas Inter.  

Inter mendapatkan kesempatan untuk menyamakan kedudukan melalui skema tendangan bebas pada menit ke-30. 

Akan tetapi, tembakan kaki kanan Hakan Calhanoglu hanya berbuah sepak pojok setelah bola mampu ditepis kiper Fiorentina, Bartlomiej Dragowski. 

I Nerazzurri nyaris membuat skor menjadi imbang melalui gol bunuh diri Nikola Milenkovic andai Lautaro Martinez tidak lebih dulu offside. 

Tak ada tambahan gol tercipta hingga babak pertama berakhir. Fiorentina masih unggul 1-0 atas Inter Milan.

Baca Juga: Eks Bek Man United Sarankan Liverpool Pulangkan Raheem Sterling

Hasil babak pertama: Fiorentina 1-0 Inter Milan (Riccardo Sottil 22')

Berikut ini susunan pemain Fiorentina dan Inter Milan, dikutip BolaSport.com dari Twitter kedua tim:

Fiorentina (4-3-3): 69-Bartlomiej Dragowski; 24-Marco Benassi, 4-Nikola Milenkovic, 55-Matija Nastasic, 3-Cristiano Biraghi; 5-Giancomo Bonaventura, 18-Lucas Torreira, 32-Alfred Duncan; 33-Riccardo Sottil, 9-Dusan Vlahovic, 22-Nicolas Gonzales

Pelatih: Vincenzo Italiano

Inter (3-5-2): 1-Samir Handanovic; 37-Milan Skriniar, 6-Stefan De Vrij, 95-Alessandro Bastoni; 36-Matteo Darmian, 23-Nicolo Barella, 77-Marcelo Brozovic; 20-Hakan Calhanoglo, 14-Ivan Perisic; 9-Edin Dzeko, 10-Lautaro Martinez.

Pelatih: Simone Inzaghi

Wasit: Michael Fabbri


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sofa Score

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X