Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Risiko Tinggi Bikin Valentino Rossi Ogah Pensiun di Tim Sendiri

By Agung Kurniawan - Minggu, 9 Januari 2022 | 16:15 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, berharap mendapatkan hasil yang bagus pada seri balap MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, pada 17-19 September 2021.
PETRONAS YAMAHA SRT
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, berharap mendapatkan hasil yang bagus pada seri balap MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, pada 17-19 September 2021.

BOLASPORT.COM - Valentino Rossi tak segan membeberkan alasan untuk enggan mengakhiri kariernya pada MotoGP di tim sendiri.

Valentino Rossi telah resmi mengakhiri karier panjangnya selama 26 musim pada ajang MotoGP pada akhir 2021.

Keputusan itu sedikit disayangkan lantaran tim Valentino Rossi, VR46 menjadi salah satu kontestan kelas utama mulai 2022.

Menggandeng Mooney, perusahaan perbankan asal Italia, VR46 siap mengarungi musim 2022 bersama motor Ducati.

Baca Juga: Ditinggal Rossi, Marini dan VR46 Masih Bisa Finis Podium pada Gulf 12 Hours

Dua pembalap akan akan menjadi tumpuan utama VR46 pada MotoGP 2022 ini yakni Luca Marini dan Marco Bezzecchi.

Kendati demikian, tidak sedikit pihak yang ingin agar Valentino Rossi menunda pensiunnya untuk membela timnya.

Bagi mereka, alangkah menjadi hal lebih indah jika The Doctor gantung helm alias pensiun di VR46.

Pandangan tersebut ternyata dirasa berbeda oleh Valentino Rossi yang tampak tak menyesali keputusan pensiunnya.

Baca Juga: Nada Positif Adik Valentino Rossi, Takkan Memble Lagi pada MotoGP 2022

Legenda MotoGP, Valentino Rossi, saat masih berseragam Petronas Yamaha SRT pada MotoGP 2021. Setelah semusim bersama tim satelit Yamaha, Valentino Rossi memilih pensiun dari MotoGP.
DOK. TWITTER.COM/SEPANGRACING
Legenda MotoGP, Valentino Rossi, saat masih berseragam Petronas Yamaha SRT pada MotoGP 2021. Setelah semusim bersama tim satelit Yamaha, Valentino Rossi memilih pensiun dari MotoGP.

Menurut peraih sembilan gelar juara dunia itu, ide untuk pensiun di tim sendiri bukanlah ide yang buruk.

Namun, Valentino Rossi enggan melakukan hal itu karena adanya sebuah alasan.

"Ini akan menjadi ide yang menarik untuk membalap di tim MotoGP milik saya," kata Valentino Rossi menjelaskan.

Baca Juga: Kesan Emosional Fabio Quartararo untuk Sosok Valentino Rossi

"Tapi pada akhirnya saya memutuskan untuk tidak melakukannya karena beberapa alasan," imbuhnya, dilansir dari Tuttomotoriweb.

Ide memperkuat tim sendiri akan lebih masuk akal jika Valentino Rossi berada di grid untuk waktu lebih dari dua musim.

Jika hanya satu musim, ide untuk memperkuat tim sendiri akan menjadi ide yang sangat berisiko.

"Itu akan menjadi proyek yang masuk akal jika saya bisa berada di sana selama dua tahun atau lebih," kata Valentino Rossi.

Baca Juga: Kecuali Quartararo, Yamaha Ungkap Alasan Kenapa 3 Pembalapnya Memble

"Tetapi ketika hanya satu musim, risikonya lebih besar daripada potensi manfaatnya."

"Inilah mengapa saya memutuskan untuk tidak melakukannya," tuturnya menambahkan.

VR46 telah menjadi representasi kesuksesan Valentino Rossi dalam hal pembinaan pembalap muda terutama di Italia.

Nama-nama besar sudah mampu diorbitkan hingga kelas utama seperti Franco Morbidelli (Yamaha) dan Francesco Bagnaia (Ducati).

Baca Juga: Casey Stoner Ungkap Alasan Tidak Menyesal Pensiun di Puncak Karirnya


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : tuttomotoriweb.it

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X