Francesco Totti Soroti Kekurangan VAR di Laga AS Roma Vs Inter Milan

By Sri Mulyati - Senin, 3 Desember 2018 | 12:35 WIB
Francesco Totti memilih untuk menjadi direktur AS Roma setelah pensiun (INSTAGRAM.COM @TOTTI)

Legenda AS Roma, Francesco Totti, ikut berkomentar mengenai laga akbar melawan Inter Milan pada pekan ke-14 Liga Italia, Minggu (2/12/2018).

Francesco Totti mengkritik penggunaan Video Assistant Referee (VAR)pada laga AS Roma vs Inter Milan.

VAR memang tak digunakan saat bek Inter Milan, Danilo D'Ambrosio, menjatuhkan Nicolo Zaniolo, di kotak terlarang sehingga AS Roma tak mendapatkan hadiah penalti.

Totti pun kesal karena wasit Gianluca Rocchi tak menginstruksikan tayangan ulang lewat VAR.

"Semua orang melihat itu, tak perlu saya mengatakannya lagi. Saya ingin tahu mengapa pelanggaran itu tidak terlihat VAR," kata Totti seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.

Baca Juga:


"Kenapa Anda tidak memanggil petugas VAR dan bertanya mengapa mereka tak melihat itu? Teknologi ini diperkenalkan untuk itu," ujar Totti menambahkan.

Pelanggaran D'Ambrosio terhadap Zaniolo terjadi tiga puluh detik sebelum gol pembuka Inter Milan.

Setelah tak mendapat hadiah penalti, AS Roma justru akhirnya kebobolan lebih dahulu melalui gol Keita Balde pada menit ke-37.