Dirut PT LIB Ingin Buktikan Pada Masyarakat Tentang Amannya Kompetisi di Tengah Covid-19

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 19 Agustus 2020 | 14:15 WIB
Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, memimpin drawing tuan rumah dan pembagian grup Liga 2 2020. (BOLASPORT.COM/MOCHAMAD HARY PRASETYA)

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, berharap bisa membuktikan pada masyarakat Indonesia untuk menggelar kompetisi yang aman di tengah pandemi Covid-19.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) baru saja menggelar drawing (undian) untuk menentukan tuan rumah dan pembagian grup Liga 2 2020.

Seperti diketahui, Liga 2 2020 akan kembali digelar pada 17 Oktober mendatang dan selesai pada 5 Desember 2020.

Sebanyak 24 peserta dibagi dalam empat grup dengan masing-masing grup memiliki satu tuan rumah.

Baca Juga: Terlibat dalam 3 Gol PSG, Angel Di Maria Tak Terkalahkan dalam 17 Laga

Dalam pidato sebelum drawing, Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, memiliki harapan khusus untuk jalannya Liga 2 2020.

Akhmad Hadian Lukita menyadari bahwa hasil drawing akan menimbulkan banyak respon mulai dari tim yang puas hingga yang merasa kecewa.

Meski begitu, Akhmad Hadian Lukita meminta supaya semua pihak bisa menghargai proses drawing yang sudah dilakukan secara transparan.

"Disadari atau tidak, pasti akan muncul respon yang beragam dari hasil drawing tuan rumah atau peserta dari masing-masing grup," ucap Akhmad Hadian Lukita.

Baca Juga: Lionel Messi seperti Tawanan dan Tak Bahagia, Barcelona Persilakan Pergi

"Ada yang kecewa, menerima dengan lapang dada, atau bungah. Meski demikian, inilah sepak bola. Apapun hasilnya, fairplay dan sportivitas di atas segalanya."

Akhmad Hadian Lukita pun berharap supaya Liga 2 2020 bisa menjadi ajang pembuktian bagi seluruh masyarakat Indonesia bahwa kompetisi bisa tetap berlanjut di tengah pandemi Covid-19.

Dia berharap supaya semua pihak bisa bekerja sama untuk mewujudkan kompetisi yang aman dan nyaman bagi seluruh anggota tim.

"Mari kita hormati dan hargai hasil drawing yang dilakukan secara transparan dan disaksikan secara langsung oleh publik."

Baca Juga: Alex Rins Yakin Bisa Menangi MotoGP Austria 2020 Jika Tak Gagal Finis

"Mari kita buktikan kepada seluruh masyarakat Indonesia di tengah pandemi corona yang masih terjadi kita masih bisa menggelar kompetisi Liga 2 yang berkualitas, menjunjung tinggi fairplay, menghibur, dan patuh pada peraturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah," tandasnya.

Proses drawing yang dilakukan oleh Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, menunjuk Badak Lampung, PSCS Cilacap, PSPS Pekanbaru, dan PSMS Medan sebagai tuan rumah Liga 2 2020.

Bersama anggota grup lainnya, keempat tim tersebut akan bersaing merebut peringkat dua teratas di grup masing-masing.

Baca Juga: Zarco Tunggu Hasil Operasi Sebelum Pastikan Tampil pada MotoGP Styria 2020

Babak delapan besar Liga 2 2020 akan digelar di Pulau Jawa, termasuk juga semifinal dan final.

Dua klub yang melaju ke final berhak promosi ke Liga 1 2021.

Berikut pembagian grup Liga 2 2020

Grup A
Badak Lampung (tuan rumah)
Persewar Waropen
Cilegon United
PSBS Biak
Perserang Serang
Babel United

Grup B
PSCS Cilacap (tuan rumah)
Persigo Semeru HW
Persis Solo
PSCK Cimahi
Persiba Balikpapan
Kalteng Putra

Grup C
PSPS Riau (tuan rumah)
PSIM Yogyakarta
AS Tiga Naga
Putra Sinar Giri
Martapura FC
Mitra Kukar

Grup D
PSMS Medan (tuan rumah)
Sriwijaya FC
Persijap Jepara
Persekat
Semen Padang
Sulut United