Ditanya Jadi Rekan Setim Valentino Rossi, Andrea Dovizioso Bilang Hampir Mustahil

By Muhamad Husein - Rabu, 24 Februari 2021 | 21:10 WIB
Valentino Rossi (kiri) dan Andrea Dovizioso saat bersaing pada balapan MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Malaysia, 3 November 2019. (TWITTER.COM/THE_VR46)

BOLASPORT.COM - Mantan pembalap MotoGP, Andrea Dovizioso, angkat bicara soal peluang menjadi rekan setim Valentino Rossi pada masa mendatang.

Andrea Dovizioso berbicara soal peluang kembali ke MotoGP dengan menjadi rekan setim Valentino Rossi.

Andrea Dovizioso secara realistis tidak melihat ada kesempatan besar bagi dirinya untuk berada di tim yang sama dengan Valentino Rossi.

Dovizioso sendiri sedang menajalani masa vakum setelah kehilangan tempat untuk bersaing pada MotoGP 2021.

Baca Juga: Valentino Rossi Sebut Andrea Dovizioso Jadi Pengangguran Itu Absurd

Dovizioso kehabisan opsi setelah memutuskan hengkang dari Ducati, tim pabrikan yang diperkuatnya sejak 2013.

Pembalap asal Italia tersebut lebih memilih menganggur daripada menerima tawaran dari tim-tim kelas dua di MotoGP.

Meski begitu, Dovizioso masih memiliki ambisi untuk kembali dan berharap bisa ikut berlomba lagi pada MotoGP 2022.

Pembalap berusia 34 tahun itu kemudian ditanyakan soal peluang kembali menjadi rekan setim Valentino Rossi.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Tak Masuk Rencana Bos Honda pada MotoGP 2021

Dovizioso dengan tegas menilai peluang bergabung dengan pembalap veteran tersebut sangat kecil.

"Saya kira menurut usianya dan situasi saya sekarang, peluangnya hanya satu persen," kata Dovizioso, dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.

Sementara Dovizioso keluar dari MotoGP, Rossi masih sedikit lebih beruntung karena mampu mengamankan tempat di tim yang tergolong kompetitif.

Pembalap berusia 42 tahun itu bakal memperkuat tim satelit Petronas Yamaha SRT dengan kontrak selama satu tahun saja.

Rossi sendiri tidak menutup peluang untuk memperpanjang kariernya. Namun, keputusannya akan ditentukan dari pencapaiannya pada musim depan.

Baca Juga: Meski Terbuka pada Honda, Andrea Dovizioso Tak Mau Buru-buru Balapan