2 Bukti Lee Zii Jia Lebih Baik dari Lee Chong Wei di All England Open

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 23 Maret 2021 | 07:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, memegang trofi juara pada All England Open 2021 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (21/3/2021). (YOHAN NONOTTE/BADMINTON PHOTO)

Prestasi ini lebih baik ketimbang Lee Chong Wei yang butuh setidaknya enam partisipasi sebelum naik ke podium kampiun All England Open.

Chong Wei pertama kali tampil pada All England Open pada tahun 2005.

Seperti Zii Jia, debut penampilan Chong Wei berakhir dengan menjadi semifinalis.

Pencapaian ini diteruskan Chong Wei pada tahun 2006 dan 2008.

twitter.com/LeeChongWei
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei.

Sementara itu, pada tahun 2007, kiprah Chong Wei hanya sampai babak perempat final.

Chong Wei akhirnya merasakan final All England Open pertamanya pada tahun 2009.

Namun, kala itu, dia kalah dari sang rival abadi, Lin Dan (China), dengan skor 19-21, 12-21.

Chong Wei baru bisa merasakan manisnya gelar juara All England Open pada tahun berikutnya, usai menundukkan wakil Jepang, Kenichi Tago, 21-19, 21-19.

Baca Juga: Hasil Final All England Open 2021 - Gilas Viktor Axelsen Via Duel Gila, Lee Zii Jia Juara