BWF World Tour Finals 2022 - Kalahkan Fajar/Rian Jadi Prestasi Terbaik Ong/Teo

By Wawan Saputra - Sabtu, 10 Desember 2022 | 11:15 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi pada pertandingan ketiga penyisihan grup BWF World Tour Finals 2022, Jumat (9/12/20220 (YVES LACROIX/BADMINTON FOTO)

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 - Kunci Keberhasilan Rinov/Pitha Capai Semifinal

Usai pertandingan Ong/Teo mengaku sangat senang bisa mengalahkan pasangan Fajar/Rian, yang pada turnamen kali ini menyandang status sebagai unggulan pertama.

Ong/Teo juga menyebut bahwa pertandingan melawan Fajar/Rian kali ini, merupakan pertandingan yang paling mereka nikmati sepanjang tahun 2022.

Mereka juga menyebutkan bisa saja mengalahkan Fajar/Rian difavoritkan menjadi juara pada BWF World Tour Finals 2022 adalah prestasi terbaik mereka tahun ini.

"Kami sangat senang dengan kemenangan hari ini," ucap Teo dikutip BolaSport.co dari New Straits Times.

"Saya tidak tahu apakah itu dianggap sebagai penampilan terbaik kami tahun ini, tapi itu pasti salah satu pertandingan yang paling kami nikmati musim ini."

"Kami tidak ingin memikirkan apa yang akan terjadi selanjutnya. Yang kami inginkan hanyalah makan enak dan berbelanja."

Ong/Teo mengaku salah satu kunci kemenangan mereka adalah percaya diri dan yakin pada kemampuan mereka.

Mereka tidak minder sama sekali, meski harus berhadapan dengan Fajar/Rian yang datang ke Bangkok dengan rekor mentereng.

Rekor mentereng Fajar/Rian musim ini tidak lepas dari empat gelar juara yang mereka kantongi dari turnamen BWF World Tour.

"Mereka mungkin pasangan dengan performa terbaik musim ini. Tapi itu tidak terlalu menjadi perhatian kami," kata Ong.

"Kami tahu bahwa selama kami memberikan kinerja terbaik kami, kami akan memiliki peluang."

Baca Juga: Jadwal BWF World Tour Finals 2022 - Jonatan Vs Anthony Lagi, dan Kans All Indonesian Finals