Andai Syarat Ini Terpenuhi, Marc Marquez Bisa Ngegas pada Tes Pramusim MotoGP 2022

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 14 Januari 2022 | 23:30 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, seusai sesi kualifikasi MotoGP Americas 2021 di COTA, Minggu (3/10/2021) dini hari WIB. (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Ada satu rintangan sebelum Marc Marquez diizinkan untuk terjun pada sesi tes MotoGP Malaysia atau balapan perdana MotoGP 2022.

Melalui Twitter pribadi, Marc Marquez mengunggah kegiatan mengendarai motor balap dalam sebuah format video.

Di dalam video tersebut, Marc Marquez terlihat mengendarai motorcross dalam latihannya di Ponts Circuit, Lleida, Spanyol.

Ini menjadi kali pertama The Baby Alien kembali menggeber motor setelah mengalami kecelakaan pada tiga bulan lalu atau tepatnya November 2021.

Baca Juga: Penerawangan Valentino Rossi, ECU yang Seragam Bikin Yamaha Merana

Kembalinya Marquez menunggangi kuda besi telah mendapat izin dari Dr. Sanchez Dalmau selaku dokter yang merawatnya.

Dr. Sanchez Dalmau mengonfirmasi bahwa cedera mata Marquez telah mengalami peningkatan dalam pemulihan.

Kembalinya Marquez menggeber motor balap menjadi pertanda baik bagi Repsol Honda.

Sebelumnya pembalap Spanyol itu diragukan untuk mengikuti sesi tes MotoGP di Malaysia dan Indonesia.

Baca Juga: Jokowi Harap MotoGP Indonesia 2022 Tak Ditunggangi Isu-isu Negatif